Konfigurasi User root


Saat pertamakali anda menjalankan tool winMySQLadmin, anda diminta memasukkan user dan password. Pengisian user dan password tersebut adalah syarat untuk pembuatan file configurasi my.ini, namun user tersebut memiliki izin akses setara dengan root. Untuk tujuan keamanan sangat dianjurkan tidak menempatkan user setara root termasuk DBA untuk penggunaan sehari-hari. Jadi user root hanya digunakan oleh DBA untuk keperluan khusus. Karena itu user yang setara dengan root tersebut sebaiknya dihapus.Konfigurasi user mySQL  disimpan pada sebuah database khusus, yang bernama mysql. Database system ini secara otomatis dibuat saat anda menginstal mySQL dan disertai sebuah database kosong bernama test. anda tidak perlu membuat perubahan pada database mysql ini. Buatlah database yang lain atau gunakan database test untuk latihan.Banyak aplikasi telah tersedia untuk mengelola database mysql dan pada saat menulis literature ini telah beredar mySQL  versi 5 namun tampaknya ada perubahan terutama pada driver ODBC sehingga penulis perlu bersabar untuk migrasi ke versi terbaru, namun tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Prinsip dasarnya sama saja.Walupun tersedia aplikasi untuk mengelola database mysql sehingga mysql menjadi mudah namun untuk lebih memahami, sebaiknya proses administrasi dan tahap belajar anda lakukan melalui command Line. Berikut ini langkah-langkah mengaktifkan password root:

  1. Masuk pada folder mySQL dengan memberikan perintah seperti berikut. C:\cd\mysql\bin
    C:\mysql\bin\mysql
    (Sesuaikan bila sistem mysql anda terdapat pada folder yang lain).
  2.  Server akan menampilkan respon sbb: mysql-1.jpg
  3. Lihat database yang telah disediakan MySQL dengan menggunakan perintah berikut;Mysql> show database;  (perlu anda perhatikan bahwa command mysql diakhiri dengan tanda titik koma).
  4. Kemudian untuk melanjutkan administrasi user, pilih database sistem mysql sebagai database aktif, dengan memberikan perintah seperti berikut. mysql> USE mysql;
  5. Selanjutnya anda dapat melihat tabel yang ada dalam database mysql berikan perintah berikut:Mysql> show tables;
  6. Sebelum melanjutkan, anda dapat memeriksa data User, Host, Password pada tabel user dengan memberikan perintah berikut.mysql> SELECT * from user ;atau lebih simple mysql> Select user, host, password from user;
  7. Akan terlihat pada respon yang ditampilkan, bahwa user root belum memiliki password. Oleh karena itu, lakukan perintah berikut untuk memberikan password pada user root. MySQL> UPDATE user SET passrword(’password-anda’)            -> WHERE user=’root’;
  8. Perintah di atas akan menempatkan ‘password-anda’ pada user root dan anda dapat melihat password root yang telah di set dengan memberikan perintah pada poin 6. Hasilnya akan terlihat password root telah terisi dengan password ‘password-anda’ dalam bentuk enkripsi.
  9. Masih terdapat user tanpa password dalam tabel user. Hal ini masih memungkinkan user lain dapat mengakses database tanpa harus memasukkan password terlebih dulu. anda hasrus menghapus user yang tidak memiliki password tersebut, juga jangan lupa untuk menghapus user test.
  10. Untuk itu lakukan perintah seperti berikut. mysql> DELETE FROM user WHERE user=’’;  dan mysql> DELETE FROM user WHERE user= ‘test’ ;
  11. Setelah itu lihat kembali hasil perintah yang anda lakukan, dengan kembali memberikan perintah  SELECT user, host, password.
  12. Sampai di sini anda telah memberikan password root, serta menghapus user-user yang tidak diperbolehkan. Kemudian lakukan perintah berikut untuk mengaktifkan konfigurasi yang telah anda lakukan. Mysql> FLUSH PRIVILEGES;
  13. Perintah di atas akan menerapkan perubahan terbaru yang telah anda lakukan dan akan disimpan pada database sistem. Jika anda tidak memberikan perintah tersebut setelah melakukan perubahan konfigurasi, database server akan mengabaikan konfigurasi terbaru yang anda lakukan.13. Selanjutnya keluar dari tools mysql dengan memberikan perintah berikut. Mysql> \q

Selanjutnya untuk mermastikan konfigurasi yang anda lakukan benar-benar berhasil, coba lakukan koneksi dengan MySQL tanpa menggunakan password dan dengan password asal-asalan. Hasilnya, user tanpa password atau password salah akan ditolak. Sekarang untuk mengakses MySQL, anda harus memasukkan password berikut Sbb:.

C:\mysql\bin>mysql – u root –p

Selanjutnya akan direspon oleh system dan anda dapat memasukan ‘password-anda’mysql-2.jpg 

Ketika server merespon dengan meminta password, masukkan password root ‘password-anda’ seperti yang telah anda buat. Hasilnya akan terlihat seperti berikut. Jika hasilnya seperti di atas, anda telah berhasil masuk pada prompt MySQL dengan menggunakan password.

 

5 Tanggapan

  1. saya baru saja belajar tentang mysql dasar kerjaan saya sehari-hari adalah admin yang menginput dan edit data pada website kabupaten. mohon informasi yang berhubungan dengan pekerjaan saya…..

    thanks sebelumnya

    wasalam

  2. Menyangkut tugas anda yang paling penting adalah menjaga kerahasiaan password dan secara berkala anda perlu melakukan perubahan. Dan perlu anda ketahui sejauh mana otorita anda dalam kepemilikan domain yang anda admin. Kalau anda yang meregister sendiri, anda dapat tanyakan segala sesuatu secara langsung ke Provider anda. Kalau anda registrasi melalui developer biasa developer yang berkuasa penuh terhadap domain anda sedangan anda hanya diberi hak sebagai user biasa. Kalau anda ingin mengatahui hal-hal sepesifik mengenai Mysql dan Web saya akan bantu anda!

  3. thanks tulisannya sangat membantu. Tadi pagi saya coba rubah password user di phpmyadmin bukan di c prompt. walhasil muncul tulisan acces denied…(password:no). Setelah baca tulisan ini Alhamdulillah..sekarang dah bisa lagi.
    Thanks ya..

  4. mas saya jurusn ipa tpi kuliah ambil jrusan akuntan>>low bleh tanya akuntansi tuch pljaran yg sulit g sch??

    ZB:
    Akuntansi itu mudah… karena sebagian besar pekerjaan akuntansi dapat diambil alih oleh komputer… Kalau zaman sekarang masih pakai cara manual tentunya susah karena begitu banyak informasi informasi yang dibutuhkan segera…
    Tidak masalah jurusan IPA ambil jurusan akuntansi. Anggap saja mata pelajaran IPA yang telah anda pelajari sebagai alat untuk melatih diri anda untuk berfikir masalah yang sulit dan selanjutnya anda akan memasuki masalah yang mudah… apa susahnya debet kredit.Kalau sebaliknya baru tidak mungkin…

Tinggalkan komentar